Details of Membuat Animasi Antrean dengan Berbagai Software
Book Name |
Membuat Animasi Antrean dengan Berbagai Software |
Author |
Gumgum Darmawan, dkk. |
Publish Date |
08:37 am, 18-Sep 23 |
Category |
Lainnya |
Book Description

Menurut Maulana dan Riyanto (2014), animasi merupakan gabungan dari gerakan-gerakan objek gambar ataupun teks yang disusun secara berurutan sehingga akan terlihat seperti bergerak. Tujuan dari animasi pada umumnya adalah membuat audience tertarik tentang apa yang dijelaskan atau ditampilkan. Begitu pula dengan antrean, dengan dibuatkannya animasi antrean akan menarik perhatian dari pembaca atau audience yang melihat.
Namun, bagaimana cara membuat animasi antrean yang menarik dan mudah dipahami? Apa saja software yang bisa digunakan untuk membuat animasi antrean? Bagaimana cara mengoperasikan software tersebut? Dan apa saja manfaat dan aplikasi dari animasi antrean dalam kehidupan nyata? Buku ini akan menjawab semua pertanyaan tersebut secara praktis dan mengajarkan Anda bagaimana membuat animasi antrean dengan menggunakan berbagai media yang populer dan mudah diakses, Pada buku ini, akan dibahas tujuh (7) software, aplikasi, atau website yang dapat digunakan untuk membuat animasi antrean. Ketujuh software, aplikasi, atau website tersebut adalah Microsoft Powerpoint, Canva, Animaker, Kinemaster, Promodel, Doratoon, dan Powtoon.
Buku ini cocok untuk Anda yang ingin belajar tentang dasar animasi antrean. Buku ini juga cocok untuk Anda yang ingin mengaplikasikan animasi antrean dalam pekerjaan atau kegiatan Anda. Buku ini akan membuka wawasan Anda tentang dunia animasi antrean yang kreatif dan bermanfaat.
View & Download
Leave us a messege here